Video Gangnam Style Catat Guiness World Record




Selain berhasil menjadi fenomena dunia karena tariannya yang lucu, video klip 'Oppa's Gangnam Style' milik rapper Korea Selatan (Korsel) Psy juga berhasil tercatat  dalam buku Catatan Rekor Dunia (Guiness World Record). Video klip yang kocak ini dinobatkan sebagai video yang paling banyak disukai sepanjang sejarah YouTube.

Guinness World Record mencatatnya secara resmi pada 20 September lalu. Hanya dalam waktu 4 bulan sejak diunggah pada 15 Juli 2012 lalu, video tersebut disukai oleh lebih dari 2,5 juta pengguna YouTube.

"Beberapa tahun lalu tak pernah terbayang bahwa sesuatu bisa ditonton ratusan juta kali, dan sekarang 'Gangnam Style' meraih 2 kali lipatnya hanya dalam waktu kurang dari 3 bulan di YouTube," ujar Community Manager Guinness World Records dilansir Soompi, Senin (24/9).

Sayangnya, kini video itu tak muncul di charts YouTube di semua kategori. Tak hanya di kategori 'Most Liked', 'Gangnam Style' juga menghilang dari semua YouTube charts. Yakni 'Most Viewed' dan 'Most Discussed'. Per 26 September 2012, video itu ditonton 277.747.573 kali. Wow!

Sebelumnya, rekor video paling banyak disukai dalam YouTube dipegang oleh LMFAO dengan lagu 'Party Rock Anthem', yaitu disukai oleh 1,5 juta pengunjung. (detik)


Responses

0 Respones to "Video Gangnam Style Catat Guiness World Record"

 

Related Articles

Recommended Post Slide Out For Blogger
Return to top of page Copyright © 2013 | HOT-Techno - All Rights Reserved
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...